Lompat ke konten

Mengatasi iPhone No Service

memperbaiki iphone 7 no service

Mungkin Anda bertanya-tanya dan mulai kebingungan, karena tiba-tiba saja melihat iphone 7 atau 7+ no service (tidak ada layanan), dan sinyal tetap searching. Atau sederhananya bisa dikatakan iPhone Anda terus saja mencari-cari sinyal GSM dan mengatakan tidak ada jaringan setelah melakukan update ios. Ditambah lagi, iPhone Anda pun juga tidak lagi bisa menerima telepon, ataupun melakukan melakukan panggilan telepon dan juga menerima atau mengirim sms.

Apakah masalah ini terdengar cukup familiar di telinga Anda? khususnya bagi anda yang menggunakan iphone 7 dan 7+ tetapi muncul no service.

Sebenarnya mengapa iPhone 7 dan 7+ bisa menjadi no service?
Berdasarkan pengalaman kami, iPhone menjadi tidak ada jaringan/layanan bisa dikarenakan tiga (3) hal yaitu:
• Jaringan
• Kartu SIM
• Masalah pada hardware (IC Baseband) chipset

Penyebab iPhone no service yang Anda alami dan tidak lain lagi adalah dikarenakan kerusakan pada IC baseband, atau IC sinyal pada iPhone milik Anda. IC baseband ini juga berhubungan dengan IMEI dan firmware. dan bukan berasal dari jaringan ataupun kartu SIM Anda. dan disinilah kami IREPAIR ABA memainkan peranan untuk membantu Anda memperbaiki iPhone yang tidak ada jaringan agar bisa kembali normal.

Untuk mengatasi masalah pada iPhone Anda yang sinyalnya searching terus menerus atau hilang, dan terdapat keterangan “No Service” atau tidak ada jaringan/layanan yang biasanya ada di paling pojok atas sebelah kiri di layar iPhone Anda. Proses pengerjaan iPhone no service ini adalah dengan cara mengganti chipset atau IC baseband yang ada di dalam iPhone Anda dengan IC baseband yang baru. IC baseband ini berhubungan dengan sinyal kartu GSM Anda, dan berfungsi sebagai penerima sinyal.

IC Baseband yang juga diketahui sebagai baseband radio processor, BP atau BBP Adalah sebuah komponen chipset yang berhubungan dengan fungsi radio. Malah sebenarnya berhubungan dengan semua fungsi antena dan radio. Tetapi tidak berhubungan dengan Wi-Fi dan bluetooth. Karena antena Wi-Fi dan bluetooth tidak ada hubungannya dengan IC baseband sama sekali. Sebuah processor chipset IC baseband biasanya berhubungan dengan firmware tersendiri. Biasanya, kerusakan pada IC baseband, juga disertai dengan tanda-tanda IMEI pada iPhone juga hilang.

Jika Anda mengalami masalah tersebut dan untuk mengetahui lebih lengkap mengenai perbaikannya langsung saja kunjungi halaman perbaikan iphone tidak ada jaringan beserta biayanya. Kami akan senang dan siap membantu menangani masalah yang Anda alami ini..

Baca Juga : Tips membeli iPhone Bekas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *